fbpx
Banner_Website_Deltacloud_2 04

Mungkin kalian masih bertanya tanya dan kebingungan dalam membuat sebuah website, atau bahkan disuruh untuk membeli sebuah hosting? untuk keperluan website kalian. nah dengan memahami apa itu hosting maka akan mempermudah kalian dalam menjalankan website yang akan kalian buat

dalam artikel ini yang berkaitan dengan hosting akan kalian peroleh dan semua penjelasannya ada disini. dari  pengertian hosting, fungsi, cara kerja serta jenis jenisnya 

jadi apakah kalian sudah siap untuk mempelajari apa itu hosting? kalau sudah yuk langsung saja kita masuk ke pembahasannya 

daftar isi:

  1. Pengertian hosting
  2. fungsi hosting
  3. cara kerja hosting
  4. jenis jenis hosting
  5. kesimpulan

Isi:

Pengertian Hosting

apa itu hosting? hosting adalah sebuah tempat untuk menyimpan berbagai file seperti data base, gambar, video, script, aplikasi, sampai teks sekalipun. yang bisa diakses secara online oleh siapa pun dan kapan pun.

Maka dari itu sebelum anda membuat sebuah website anda harus menyewa atau membeli hosting terlebih dahulu. hosting ini dapat diibaratkan sebuah pondasi rumah yang mana akan kita bangun dengan beberapa bangunan. seperti pagar, taman, kolam, atau yang lainnya. sama halnya dengan website dengan bantuan hosting dapat pula membantu keinginan kita layaknya rumah tadi.

lalu apa saja fungsi dari hosting ini dalam membantu website yang akan kita buat nanti? berikut penjelasannya.

Fungsi Hosting

Setelah kalian memahami pengertian dari hosting diatas, yang harus kalian pahami juga adalah fungsi dari hosting tersebut. apa saja fungsi dari hosting? berikut penjelasannya:

  • Membuat Halaman Website

Tentu saja fungsi yang pertama ini sangat diperlukan dalam membuat website bagi pemula atau bahkan pebisnis sekalipun. dengan bantuan hosting dapat menyimpan atau menginformasikan data data yang akan ditampilkan dalam website yang kalian miliki. kemudian website kalian akan berjalan secara search engine agar bisa di akses oleh siapa saja dan kapan saja.

  • Membuat Email Profesional

selain membuat halaman website, hosting juga dapat membantu meningkatkan email sebuah perusahaan atau domain kita sendiri. tujuannya adalah untuk meningkatkan kinerja bisnis yang kita jalankan sekarang serta bisa meningkatkan reputasi sebuah perusahaan.  

  • Mampu Melindungi Website Dengan SSL

Kemudian dalam meningkatkan kinerja dan profesional bisnis website yang kita jalankan, hosting juga mampu melindungi website kita dengan menggunakan SSL atau (secure socket layer) hal ini bertujuan agar menghindar serangan dari malware, virus, terindikasi serangan DDOS atau terkena spam dan sebagainya.

  • Mengembangkan Online Shop

Banyak dari pengguna internet adalah sebagai pemanfaatan lahan bisnis, dengan adanya bantuan hosting dapat meningkatkan produktivitas sebuah online shop. karena dapat membantu para pengguna internet dalam pencarian kategori yang ingin dikunjungi. maka dari itu hal ini dapat mendatangkan konsumen lebih banyak dan besar pada website kalian.

  • Meningkatkan SEO Website

Tanpa disadari hosting juga dapat membantu website kita dalam mesin pencarian. jika fitur yang diberikan oleh penyedia hosting sangat bagus maka bisa dijamin bahwa website yang sedang kita jalankan dapat menjadi pencarian teratas.

Cara Kerja Hosting

Dalam memahami cara kerjanya hosting sangatlah mudah, ada beberapa tahap yang harus kalian ketahui dalam cara kerja hosting. 

  1. Server hosting menyimpan bermacam file yang diperlukan oleh website. Misalkan: gambar, video, script, database, aplikasi, atau teks sekalipun.
  2. pengguna internet mengunjungi domain yang kalian miliki bisa dari ( mozilla, google, yahoo, opera mini, internet explorer dan masih banyak lainnya).
  3. Browser meminta server hosting mengirim file website ke browser.
  4. Server mengirimkan file yang dibutuhkan.
  5. pengunjung dapat mengakses website yang kalian miliki.

Tapi perlu kalian ingat juga tidak semua penyedia hosting menyediakan pelayanan dengan sempurna, terkadang bisa saja terjadinya down pada server yang digunakan atau faktor lainnya

tetapi dengan kalian rutin membayar sewaan pada layanan hosting kalian, maka kalian bisa mengakses dengan mudah tanpa terkendala dengan koneksi atau sebagainya.

Jenis-Jenis Hosting

Bagi kalian para pemula dalam membeli atau menyewa hosting, kalian harus dapat membedakan jenis jenis hosting yang akan kalian gunakan. karena setiap penyedia hosting menyediakan jenis jenis yang berbeda tergantung kebutuhan klien atau pembeli. untuk membantu kalian dalam memahami jenis jenis hosting berikut beberapa jenis yang disediakan penyedia hosting:

  • Shared Hosting

Untuk jenis hosting yang satu ini sangat banyak digunakan oleh kalangan pengguna website. selain banyak digunakan ada beberapa kelebihan dan kekurangan dalam Shared Hosting ini diantaranya:

Kelebihan:

  1. Harga Terjangkau
  2. server hosting dikelola dan dirawat oleh management 
  3. cocok untuk pemula
  4. Fasilitas cukup lengkap, dimulai dari disk space, unlimited bandwidth, database, hingga SSL yang dimiliki.

Baca juga: 5 Tips Dan Strategi Memilih Nama Domain Yang Cocok Buat Kamu

Kekurangan:

  1. Jika ada user yang menggunakan fasilitas secara berlebihan, website user lain dapat ikut merasakan dampaknya seperti lemot, server down atau yang lainnya
  2. adanya batas penyimpanan dan fasilitas pada server
  • Cloud Based Hosting

Untuk jenis yang kedua ini paling banyak diminati oleh pengguna website, karena tidak memiliki downtime. Cloud hosting menggunakan sekelompok server yang mana file dan resource yang direplikasi di setiap server. jadi, ketika salah satu server yang dimiliki sedang sibuk, maka otomatis trafik situs kalian akan di-route menuju server yang lain dalam suatu klaster.

  • VPS Hosting

Dengan menggunakan VPS (Virtual Private Server) hosting, kalian masih bisa berbagi server dengan pengguna lainnya. Namun, bagi si penyedia web hosting telah mengalokasikan beberapa bagian untuk kalian sendiri di server. Hal ini agar kalian mendapatkan space server yang dedicated dan memperoleh sejumlah power computing dan memory. Selain itu, VPS hosting merupakan pilihan yang sangat tepat bagi kalian pengguna website bisnis yang trafficnya cukup tinggi.

Kelebihan:

  1. Space server yang dedicated
  2. Meningkatkan traffic di website lain tidak dapat dampak bagi performa situs kalian
  3. Dapat dikelola sendiri

Kekurangan:

  1. Terbilang mahal dari pada shared hosting
  2. Harus bisa menguasai informasi dan pengetahuan dasar terkait manajemen server
  • Cloud Hosting

Cloud hosting merupakan hosting dengan resource selayaknya VPS, tapi dengan kemudahan penggunaan seperti Shared Hosting. 

Artinya adalah anda sebagai pemula tak perlu memiliki skill terlalu mendalam, dalam hal teknis pengelolaan server, hal ini lah yang menjadi incaran para pebisnis website 

Kelebihan:

  1. Resource yang tersedia banyak
  2. Full managed oleh penyedia hosting
  3. Tidak perlu pengetahuan teknis yang mendalam
  4. Dapat menampung traffic sangat tinggi

Kekurangan: 

  1. Harga terbilang mahal dari VPS dan shared hosting
  • WordPress Hosting

Dan jenis yang terakhir ini adalah WordPress hosting, WordPress hosting merupakan bentuk lain dari paket shared hosting yang dirancang khusus bagi pengguna WordPress. Server ini sudah dilengkapi dengan fitur pre-installedplugin dengan konfigurasi yang cukup optimal. Paket ini juga biasanya menyediakan beberapa fitur tambahan diantaranya tema, pre-designed, drag-and-drop page builder, dan tool developer yang lebih spesifik.

Kesimpulan

Jadi dengan memahami Pengertian Hosting, Fungsi, Cara Kerja dan Jenis – Jenisnya sekarang kalian sudah lebih fasih dan dapat memulai proses pembuatan sebuah website serta dapat membantu mengembangkan bisnis website yang sedang kalian jalankan. 

Dengan menggunakan hosting yang terbaik dari berbagai penyedia hosting maka membuat kalian lebih dapat merasakan website dengan fungsi dan kegunaan yang tak tertandingkan jadi selamat memulai bisnis dalam pembuatan website kalian.

Leave A Comment

What’s happening in your mind about this post !

Your email address will not be published. Required fields are marked *