fbpx
Banner_Website_Deltacloud_5 02

Pernah melihat iklan di jalanan seperti spanduk atau katalog? yap itu adalah teknik pemasaran secara tradisional yang dilakukan oleh orang-orang marketing untuk mempromosikan produk yang mereka jual. Namun sekarang dalam era digital pun masih tetap dilakukan, hanya saja metode yang berbeda. Banner atau spanduk adalah media yang dibuat untuk menyampaikan informasi multifungsi yang digunakan untuk berbagai kepentingan.

Mulai dari spanduk toko kelontong, spanduk rumah makan, spanduk makanan dan minuman hingga dengan spanduk yang paling besar dijumpai adalah promosi partai. Semua bentuk dari banner tersebut merupakan cara tradisional yang masih banyak dipakai oleh orang di belahan dunia. Banner ini biasanya digunakan untuk menarik perhatian orang-orang sekitar agar menimbulkan rasa penasaran mereka.

Namun dalam pembuatan banner tidak bisa sembarangan, sebab informasi yang ingin disampaikan bisa dipahami dan mudah dimengerti oleh semua orang. Desain banner baik tradisional maupun digital harus dibuat semenarik mungkin dan sederhana.

Kunci sukses dalam pembuatan banner adalah kreativitas dan juga imajinasi yang luas. Saat ini banyak alat dan teknologi yang dapat membuat banner dengan mudah. Bahkan ada jasa yang menyediakan berbagai jenis template banner yang siap di pakai.

Fungsi utaman banner iklan

Sebenarnya banner iklan adalah sebuah iklan yang digunakan untuk display grafis yang berrbentuk spanduk dan lainnya, yang dipasang pada sebuah halaman website. Banner iklan ini memiliki fungsi yang sama dengan kolom iklan pada media cetak lainnya, namun disini yang membuat banner iklan memiliki kelebihan adalah para pelanggan dapat secara langsung berinteraksi dengan si pemilik banner.

Tak hanya itu banner ini juga menjadi salah satu cara untuk memancing pengunjung masuk ke website layanan Anda, supaya mereka dapat melihat berbagai produk atau jasa yang Anda miliki.

Selain dari fungsi utama banner iklan tadi yang ada di atas masih ada beberapa fungsi yang didapatkan oleh Anda dari banner iklan ini diantaranya:

  1. Membangun brand perusahaan atau usaha Anda
  2. Meningkatkan trafic pengunjung Anda
  3. Sebagai alat presentasi yang praktis
  4. Menampilkan informasi yang lebih menarik

Tapi kerap kali orang-orang yang melakukan banner iklan ini di website anda sering dianggap dapat menggangu tampilan website Anda. Karean iklan yang terlalu banyak di halaman website dapat mengganggu pandangan mereka terhadap informasi yang ingin di sampaikan.

Bagaimana cara membuat banner iklan

Set of Editable banner social media post collection

Nah untuk mengatasi keluhan dari statement diatas, berikut ini Anda harus mengetahui bagaimana cara membuat banner yang baik dan benar. Agar orang-orang yang mengunjungi website Anda tidak akan merasa bosan dan kesal terhadap banner iklan Anda. Berikut ini cara membuat desain banner yang baik!

Sederhana tapi menarik

Cara membuat banner yang paling penting adalah menggunakan tampilan yang menarik namun sederhana. Hindari tampilan iklan yang terlalu berlebihan cukup gunakan beberapa warna kombinasi saja misalkan 3 warna dasar. Banner iklan sebenarnya ditujukan untuk menyampaikan informasi, so… pastikan banner Anda fokus kepada informasi yang ingin disampaikan.

Mudah dibaca

Ingat banner yang dibuat untuk menyampaikan informasi yang Anda buat, maka desain banner dapat berisikan gambar dan tulisan saja. Gunakan ukuran font kata-kata yang ideal agar mudah dibaca oleh orang-orang yang melihatnya, serta gunakan juga font dan warna tulisan yang kontras. Misalkan, warna dasar dari banner adalah hitam maka gunakan warna putih atau cerah untuk tulisannya.

Gunakan gambar yang real atau relevan

Maksudnya dalah ketika banner yang kamu buat memerlukan gambar, hal tersebut tidaklah wajib, so gambar untuk banner hanyalah opsional alias tergantung kebutuhan bisnis Anda. Jadi jika usaha kamu menjual makanan dan minuman maka pasanglah gambar yang berdasarkan makanan dan minuman yang kamu jual. Agar apa yang kamu jual merupakan gambar asli dan relevan dengan iklan yang Anda pasang. perlu di ingat jangan mengambil gambar dari internet, kebanyakan gambar-gambar tersebut berbeda dengan ekspetasi dengan jualan mereka.

Gunakan margin

Margin disini yang digunakan pada banner adalah garis tepinya, karena sangat dibutuhkan margin desain yang berada diposisinya agar terlihat lebih proporsional dan tidak acak-acakan. Perlu diingata bahwa ketika banner yang Anda buat untuk di website akan aman-aman saja, namun bagaimana jika banner iklan mu berupa fisik real? maka takut nantinya pinggiran banner kamu akan dilobangi atau di lem untuk di pasang nantinya.

So.. jangan sampai konten banner iklan Anda menjadi rusak karena margin yang tidak proposional tidak Anda pakai

Padat dan jelas

Banner harus bisa menarik perhatian semua orang, cukup dengan beberapa kata saja akan membuat bannermu terlihat unik. Jangan memasukan kata-kata yang tidak perlu, takutnya akan menjadi pemborosan kata-kata dan akan menjadi tidak efektip. Jadi gunakan dan pilih beberapa kata ajakan yang bisa mempengaruhi orang-orang.

Gunakan 3 warna dasar

Pada dasarnya warna dapat menjadikan daya tari orang-orang untuk melihat sebuah banner iklan. Namun warna yang terlalu banyak akan membuat orang akan lebih kebingungan dan menyakitkan mata audiens, maka dari itu cukup 3 warna dasar saja. 

Misalkan Anda menggunakan warna biru sebagai warna dasar, maka gunakannya warna putih untuk tulisannya dan warna merah untuk penekanan informasi diskon atau promo.

Baca juga : Pentingnya Logo Untuk UMKM Di Massa Kini

Informasi yang tidak berantakan

Ketika membuat banner iklan pesan yang aka tersampaikan ketika kalimat yang digunakan sudah baik dan benar. Maka dari itu gunakanlah kata-kata informasi yang dapat merangkum informasi secara spesifik.

Misalkan “Diskon besar-besaran berbagai prabotan rumah tangga”.

Jasi Anda tidak perlu untuk menyebutkan semua barang yang mendapatkan diskon pada banner iklan tersebut.

Ukuran banner yang sesuai

A bus stop in a city with a blank billboard

Pada umumnya banner berbentu persegi panjang, namun ada juga yang berbentuk segitiga dan juga lingkaran sesuai dengan kebutuhan si pembuat banner. Banner memiliki ukuran mulai dari 60 cm x 160 cm hingga 80 cm x 200 cm.

Bentuk persegi panjang pada umumnya bisa digunakan pada media apa saja, baik spanduk, box, surat, website, dan masih banyak lainnya

Pemasangan lokasi banner yang mudah di akses

Ketika banner memang sudah benar-benar selesai dan siap untuk di tampilkan, maka langkah selanjutnya adalah memilih penempatan pemasangan. Untuk pemasangan banner iklan di website biasanya terdapat pada halaman awal, dan untuk banner tradisional bisa di pasang di pinggir jalan, namun hal tersebut harus memiliki izin pemasangan terlebih dahulu agar tidak sembarangan penempatan.

Cetak banner dengan kualitas yang bagus

Siapa saja pasti ingin membuat banner dengan kualitas yang baik, tujuannya adalah agar banner yang dibuat tidak cepat rusak ketika di pasang. Untuk bahan pembuatan banner yang harus diperhatikan ada beberapa kreteria  diantaranya:

> Awet

> Tidak mudah rusak

> Tidak mudah pudar

> Hasil cetakan tajam

> Pastikan gambar berkualitas tinggi

> Perhatikan pemilihan warna

Alat untuk membuat banner

Beberapa alat yang digunakan untuk membuat banner beragam tergantung orang tersebut atau Anda mahir dalam menggunakannya. Berikut ini beberapa alat yang bisa Anda gunakan yakni:

  • Adobe Photoshop
  • Adobe Illustrator
  • Figma
  • Canva
  • Corel Draw
  • Adobe Spark
  • Flyer Maker
  • Vectr
  • Snappa
  • Fotografix

Penutup:

Nah jadi tadi itu beberapa pemahaman mengenai apakah penting penting membuat banner untuk bisnis Anda, jika Anda kesulitan dalam menggunakan alat dan tidak memiliki waktu untuk membuat banner Anda dapat menggunakan jasa desain banner. Biasanya jasa ini dapat ditemukan di beberapa percetakan ternama atau langsung bisa mencari di pencarian google.

Leave A Comment

What’s happening in your mind about this post !

Your email address will not be published. Required fields are marked *